Tanda Tumbuh Iman 11 Sep 2020 | Written by Administrator. Published in Akademik. Read 131 View Ciri anak sudah tumbuh iman kepada Allah adalah: Lebih condong kepada kebaikan dan berbuat baik. Membenci dosa dan maksiat. Allah berfirman: وَلَٰكÙنَّ اللَّهَ Øَبَّبَ Ø¥ÙلَيْكÙم٠الْإÙيمَانَ وَزَيَّنَه٠ÙÙÙŠ Ù‚ÙÙ„ÙوبÙÙƒÙمْ وَكَرَّهَ Ø¥ÙلَيْكÙم٠الْكÙÙْرَ وَالْÙÙسÙوقَ وَالْعÙصْيَانَ Ûš Ø£ÙولَٰئÙÙƒÙŽ Ù‡Ùم٠الرَّاشÙدÙونَ. Ùَضْلًا Ù…ÙÙ†ÙŽ اللَّه٠وَنÙعْمَةً Ûš وَاللَّه٠عَلÙيمٌ ØÙŽÙƒÙيمٌ Tetapi Allah menjadikan kamu "cinta" kepada keimanan dan menjadikan keimanan itu indah di dalam hatimu serta menjadikan kamu benci kepada kekafiran, kefasikan, dan kedurhakaan. Mereka itulah orang-orang yang mengikuti jalan yang lurus. sebagai karunia dan nikmat dari Allah. Dan Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana. (Al Hujurat/7-8) Anak akan tumbuh imannya kalau terdidik dengan baik. Dikenalkan Allah sejak dini dan dengan cara hikmah, penuh cinta dan perhatian. Fokuslah Iman-kan anak, maka anak akan mudah beramal sholih, condong kepada kebaikan dan teman yg baik. Anak juga tidak suka berbuat dosa, tempat-tempat maksiat dan teman yg jahat. Berbahagialah orang tua yg memiliki anak seperti ini. Kebalikannya adalah anak yang : Susah dan berat beramal sholih, berat untuk sholat, membaca Al Qur'an. Bahkan cenderung ingin meninggalkannya. Merasa nikmat dalam dosa dan maksiat. Sudah kecanduan dosa dan tak ada keinginan untuk meninggalkannya. Inilah anak yg belum tumbuh keimanannya. Walaupun mungkin sudah di sekolahkan di sekolah Islam atau ponpes. Inilah anak yg menyumbang setress paling besar orang tua. Saat seperti ini kondisinya, tak ada manfaatnya juara kelas, tak ada manfaatnya banyaknya hafalan. Baru orang tua dan guru menyadari hakekat mendidik itu adalah meng-IMAN-kan dan meng-ADAB-kan. Koreksi kembali, arah dan orientasi pendidikan anakmu jangan sampai terlambat yg hanya menghasilkan penyesalan dan kesedihan. Semoga mencerahkan.. (TIM) Share : Facebook Twitter Google Plus